PROFIL MADRASAH
A. Identitas Madrasah
Identitas diperlukan untuk memberikan tanda agar mudah
dikenal dan untuk membedakan madrasah ini dengan madrasah lainnya. Adapun
identitas Madrasah Tsanawiyah Darul ‘Ulum Sinar Melati IIBS secara lengkap
sebagai berikut :
- Nama Madrasah : MTS DAARUL 'ULUM SINAR MELATI IIBS
- NSM : 121234040017
- NPSN : 69976391
- Terakreditasi : B
- NPWP : 82.220.722.1-542.00
- Pengelola Madrasah : 1. Drs. H. Budi Parjiman, A.MA (Pembina), 2. Drs. H. Sigit Warsita, MA (Pengelola), 3. Santoso S.Sy, S.E.I & Iwan Said Mubarok (Pengasuh), 4. Drs. Rudi Darmawan, M.Pd (Komite Madrasah), 5. Wakijo, S.Pd. (Kepala Madrasah), 6. Guru Karyawan yang kompeten dibidangnya.
- Telpon Madrasah : (0274) 2873436
- WA : 085899533395/082138244013
- E-mail : mtsdusm@gmail.com
- Facebook : MTs Daarul Ulum Pakem
- Instagram : mtsdusm
- Nama Yayasan : Yayasan Sinar Melati Yogyakarta
- Alamat Yayasan : Sedan
Rt.01 Rw.33, Sariharjo, Ngaglik, Sleman, D.I.Yogyakarta
- Akta Notaris : No.01-DANIEL A. SA’ADHI, S.H
- Pengesahan Notaris : C-28.HT.03.01-TH.1991 Tanggal 10 Juli 2015
- Piagam Pendirian : 01/Kw.12.2/5/PP.03.1/02/2017
- Berdiri Sejak : 10 Februari 2017
- Kepemilikan Tanah : Milik Yayasan Sinar Melati seluas 1155 m2
- Luas Bangunan : 354 m2
- Alamat Madrasah : Padasan Rt. 29, Pakembinangun, Pakem, Sleman, D.I.Yogyakarta
B.
Letak Geografis
Secara geografis
batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut :
Ø Sebelah Utara berbatasan dengan persawahan warga dusun Padasan
Ø Sebelah Timur berbatasan dengan jalan dusun Padasan
Ø Sebelah Selatan Persawahan warga dusun Padasan
Ø Sebelah Barat a)
berbatasan
dengan TK Islam Terpadu Sinar Melati Pakem Sleman
Letak Madrasah ini sangat mudah diakses
beberapa transportasi, karena jalannya yang cukup luas, dan lebar. Disamping itu
letaknya juga dekat
dengan perkampungan penduduk yang mayoritas beragama Islam
sehingga sangat mendukung terhadap madrasah ini.
C. Sejarah Berdirinya MTs Daarul 'Ulum Sinar Melati IIBS
Madrasah
Tsanawiyah Daarul ‘Ulum Sinar Melati IIBS merupakan lembaga pendidikan Islam
di bawah Yayasan Sinar Melati Yogyakarta.
Didirikannya
lembaga ini berdasarkan ide dan gagasan dari bapak Drs. H. Budi Parjiman, A.
Ma. dan bapak Drs. H. Sigit Warsita, MA. selaku Ketua Yayasan Sinar Melati
Yogyakarta dan pengelola Yayasan Sinar Melati.
Setelah
melakukan beberapa kali rapat dengan tim kerja, serta dengan pertimbangan yang
kuat hingga akhirnya sepakat didirikannya pendidikan formal setingkat SMP yaitu
MTs Daarul ‘Ulum Sinar Melati IIBS.
Pada tahun 2017
ide dan gagasan Ketua dan Pengelola Yayasan Sinar Melati dimantapkan dengan
direalisasikan. Dengan demikian dibentuklah tim perintis, tim tersebut antara
lain terdiri dari Drs. H. Budi Parjiam, A. Ma., Drs. H. Sigit Warsita, MA., H.
Priyo Husodo, S.Pd., Rohmat Teguh
Srihartanto, S. Si., Wakijo, S.Pd., Suswandrai Listyaningsih,S.Pd., UAD,
Santoso, S.Sy.S.E.I., dan Ustadz Jabir. Selanjutnya pada tanggal 29 April 2017
diresmikan oleh Bupati Kabupaten Sleman bapak Drs. H. Sri Purnomo, M.S.I.
Ide dasar
konsep lembaga Yayasan Sinar Melati Yogyakarta adalah diambil dari Q.S.
Al-Maidah ayat 2, yang artinya: “Dan tolong-menolonglah kamu dalam
mengerjakan kebajiakan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa
dan pelanggaran.”
Berdasarkan
amanat ayat tersebut, maka Yayasan Sinar Melati Yogyakarta bertekad untuk
mendirikan lembaga pendidikan yang mampu menghantarkan putra-putri yang berani berani hidup berakhlak mulia,
serta sukses baik di dunia maupun di akhirat kelak.
Madrasah
Tsanawiyah Daarul ‘Ulum Sinar Melati IIBS menawarkan beberapa alternatif biaya
pendidikan sebagai berikut:
a) Tipe A > Rp. 750.000,00
b) Tipe B Rp. 750.000,00
c) Tipe C Rp. 500.000,00
d) Tipe D Rp. 300.000,00
c) Tipe E Sesuai kemampuan.
Melampirkan Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kelurahan (Bagi Keluarga Yang Tidak Mampu)
1.
Profil
Madrasah
- Madrasah
Tsanawiyah Daarul ‘Ulum Sinar Melati IIBS adalah madrasah yang
menyelenggarakan pendidikan selaras dengan perkembangan zaman saat ini, yakni
pendidikan yang membentuk akhlakul karimah dan qurani dengan boarding system
atau sistem pondok pesantren dan pendidikan madrasah folmal seperti pada
umumnya.
2.
Visi,
Misi dan Tujuan Madrasah
a)
Visi
Madrasah
“
AHKLAQUL QURANI HIDUP SEJATI “
b)
Misi
Madrasah
(1)
Melaksanakan pembelajaran dan kegiatan yang
mampu mencerdaskan pikiran serta hati
(2)
Melaksanakan program kegiatan akhlaqul Quran
dengan membaca, manghafal, memahami, mentadaburi dan mengamalkan Al Quran
melalui kegiatan kepesantrenan dan ekstrakurikuler
(3)
Melaksanakan program kegiatan kepesantrenan
yang mampu membentuk jiwa akhlaqul karimah yang bersumber Al Quran
(4)
Melaksanakan pengembangan sarana dan prasarana
madrasah
(5)
Melaksanakan pengembangan otonomi madrasah
(penggalangan partisipasi dan kerjasama
antara warga madrasah, orangtua, wali murid, masyarakat dan instansi terkait).
c)
Tujuan Madrasah
(1)
Menguasai dasar-dasar ilmu agama sesuai Al
Quran dan Sunnah
(2)
Memahami metodelogi berfikir dan beramal
Islami
(3)
Berakhlaqul karimah
(4)
Memahami dan mengaplikasikan Al Quran dan
Sunnah
(5)
Berahi hidup dan bermanfaat bagi bangsa dan
agama
3.
Program
Pendukung
Program
pendukung yang ada di MTs Daarul ‘Ulum Sinar Melati IIBS dilaksanakan untuk menerapkan
Karakter Religius Peserta Didik yang berakhlaqul karimah dan Qurani. Diantara
program yang sudah dilaksanakan antara lain sebagai berikut:
a) Tahfizul Quran
b) Sholat Dhuha
c) Sholat 5 waktu berjamaah di Masjid
d) Muhadharah
e) Puasa Sunnah senin kamis
f) Sholat Tahajut
g) Sabtu Sehat
h) Rihlah
Hasil Wawancara
dengan Pengelola Yayasan Sinar Melati Bapak Drs. Sigit Warsita, MA pada tanggal
2 November 2019 pukul 08.00 WIB.